Bekasikinian.com, Kabupaten Bekasi - Seorang laki-laki berinisial AM (30) menjadi korban pembegalan saat tengah mengendarai sepeda motor di Jalan Kp Pulo Kecil DS Karang Bahagia Kec Karang Bahagia Kabupaten Bekasi pada Kamis (14/9/2023) pukul 01.00 dinihari.
Kasie Humas Polres Metro Bekasi, AKP Hotma Sitompul mengatakan kejadian bermula saat korban tengah menngendarai sepeda motor Yamaha N Max melintas di lokasi kejadian. Tidak lama kemudian, korban dihadang oleh 3 orang pria tidak dikenal.
" Awalnya korban ini melintas di TKP dengan mengendarai sepeda motor Yamaha N Max warna Biru, lalu dihadang oleh 3 org pelaku yg mengendarai sepeda motor Honda PCX warna putih," jelas Hotma.
Pelaku kemudian turun dari motor dan langsung melakukan pembacokan ke arah kepala korban dengan sebilah celurit. Korban yang terluka masih sempat menyelamatkan motornya dari incaran para pelaku.
" dua orang pelaku turun dari sepeda motor dengan masing masing memegang sebilah celurit dan pedang lalu kedua pelaku membacokkan clurit dan pedang kearah kepala korban dan lengan tangan korban, korban sempat mendorong sepeda motornya masuk ke sawah, lalu korban teriak maling maling barulah datang warga," jelas dia.
Akibat dari kejadian ini, korban mengalami luka parah di bagian kepala dan lengan kanannya. Kini, korban diketahui tengah menjalani perawatan di UGD RSUD Cibitung Kabupaten Bekasi.
" Korban menderita luka akibat bacokan dibagian kepala dan lengan tangan sebelah kanan," pungkasnya.
Artikel Terkait
Keluarga Ibu Muda Yang Tewas Digorok Suami di Cikarang Minta Pelaku Dihukum Seumur Hidup
PN Bekasi Dinilai Tidak Adil Beri Hukuman Pengeroyokan Anak Dibawah Umur
Sebelum Tewas, Ibu Muda di Bekasi Ternyata Pernah Laporkan Suaminya Atas Kasus KDRT ke Polisi
Beredar CCTV, Wanita di Bekasi Dianiaya Mantan Suami Siri Hingga Diancam Ingin Dibunuh
Bocah SD Tertabrak Kereta di Kranji, Polisi : Korban Bukan Anak-anak
Wali Kota Bekasi Intruksikan Dinas Berikan Beasiswa Bagi Petugas Yang Putus Sekolah
Hadiri Sosialisasi PBM oleh FKUB, Pemkot Bekasi Peduli Akan Kesejahteraan Lansia
Didatangi Polisi, Wanita Korban Penganiayaan Mantan Suami Siri di Bekasi Tetap Enggan Melapor
Sempat Dilaporkan ke Polisi Atas Kasus KDRT, Nando Terancam Dikenakan Pasal Berlapis
Sapa Warga Wali Kota Bekasi: Tim URC BMSDA Hadir untuk Penanganan Infrastruktur Jalan Kota danĀ SDA