Bekasikinian.com, Inggris - Meninggalnya Ratu Elizabeth II mengundang banyak simpati publik. Tak hanya masyarakat Inggris yang berduka, kesedihanpun dirasakan sejumlah publik Indonesia.
Salah satu tokoh publik Indonesia yang juga turut berbelasungkawa atas meninggalnya Ratu Elizabeth II adalah Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia, Sandiaga Uno.
Sandiaga Uno melalui Twitter pribadinya mengucapakan bela sungkawa pada Ratu Elizabeth II, dan mengungkapkan raja terlama di Inggris itu menjadi saksi hidup peristiwa bersejarah dunia.
Baca Juga: Terungkap, Video TKK Kota Bekasi Karaoke Pakai Seragam SMA Dihadiri Lurah Ahmad Apandi
“Saya ikut berbelasungkawa kepada Keluarga Kerajaan Inggris atas kepergian Ratu Elizabeth II yang telah menjadi saksi hidup peristiwa bersejarah dunia,” kata Sandiaga Uni dilansir dari Twitter @sandiuno, pada Sabtu (10/9/2022).
Sandiaga mengungkap bahwa, ia tidak pernah lupa dengan kunjungan Ratu Elizabeth II dan sang suami Pangeran Philip ke Indonesia, dan memilih Bali sebagai tujuan utama mereka.
“Indonesia tidak akan pernah lupa ketika Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip berkunjung ke Indonesia pada tahun 1974, dan memilih Bali sebagai salah satu tujuan utamanya. Kunjungan yang sangat luar biasa, menjadi suatu tanda hubungan Indonesia dan Inggris semakin erat,” kata Sandiaga.
Sandiaga mengatakan Ratu Elizabeth II akan selalu terkenang, sebab ia bukan hanya seorang ratu melainkan juga seorang negarawan yang bermatabat.
“Ratu Elizabeth II lebih dari seorang ratu, beliau adalah seorang negarawan yang bermartabat. Sosoknya akan selalu dicintai dan terkenang di hati kami,” ujar Sandiaga.
Artikel Terkait
Gubernur Jabar Ridwan Kamil Sampaikan 3 Pesan di Pesona Nusantara Bekasi Keren
Rocky Gerung Beri Kritik Pedas Pemerintah Jokowi Soal Kenaikan Harga BBM
Pesona Nusantara Bekasi Keren Dapatkan Rekor MURI Sebagai Penampil Budaya Terbanyak
Selain Faktor Kondisi, PSSI Sebut Alasan Lain JIS Dinilai Tak Layak untuk Laga FIFA Matcday
Wayang Motekar Tutup Musim Seni Salihara 2022